|
Mahbub Junaidi (duduk) saat menerima kunjungan FKI (Forum Al Kahfi Al Islamiyah) Blitar di depan Rumah Pintar 'Griya Harapan' |
Sebanyak 6 orang pengurus dan anggota FKI Blitar berkunjung ke Bajulmati-Gajahrejo-Gedangan Kab. Malang pada hari Senin, 16 April 2012 guna mengisi liburan pendek sekaligus ingin belajar dan melihat dari dekat metode yang diterapkan oleh Drs. Shohibul Izar dan Mahbub Junaidi dalam menangani pendidikan, sosial, keagamaan di daerah terpencil/pinggiran di Malang selatan. Rombongan dipimpin oleh mas Afif tiba di Bajulmati sekitar jam 11.00, langsung menuju ke arah perkampungan Goa Cina untuk melihat Unit Pendidikan Taman Kanak kanak Harapan. Begitu melihat kondisi tempat belajar Taman Kanak kanak Harapan di kampung Goa Cina, semua rombongan merasa terenyuh melihat kesederhanaan sekolahan tersebut. Ternyata masih ada sekolahan yang kondisinya seperti ini, kata salah seorang peserta dari FKI. Dengan kondisi serba kekurangan tapi tetap eksis untuk mencerdaskan kehidupan bangsa memberantas kebodohan di negri ini.
Setelah dirasa cukup di TK Harapan, rombongan melanjutkan perjalanan ke Goa Cina yang jaraknya sekitar 1 KM dari TK Harapan. Semua rombongan menikmati pemandangan pantai Goa Cina yang sangat eksotik dan tidak ada duanya di tempat lain.
Sekitar pukul 12.30 mereka meninggalkan Pantai Goa Cina untuk menuju Pantai Watu Bolong Bajulmati dan ke Taman Kanak kanak Harapan Bajulmati, yang tempatnya di Puncak gunung. Untuk kedua kalinya rombongan dibuat berdecak kagum bercampur prihatin, sebab melihat sarana belajar bagi TK Harapan yang begitu memprihatinkan, namun tetap bisa menjalankan kegiatan belajar bagi siswanya, Ruang kelasnya yang tidak bedinding, langsung bersebelahan dengan hutan dan hamparan tambak udang milik cina, jauh dari pemukiman penduduk, tapi semua tidak menjadi penghalang untuk memajukan pendidikan di Bajulmati. Dengan motto FASILITAS TERBATAS, KUALITAS HARUS TERATAS, kata Mahbub Junaidi, tokoh masyarakat yang menggagas berdirinya TK Harapan di Bajulmati dan Goa Cina, pendidikan di Bajulmati takkan pernah surut.
|
Berpose di depan salah satu ruang kelas TK Harapan Bajulmati bersama Mahbub Junaidi (pakai balnkon hitam) |
|
Dengan mengambil latar salah stu ruang kelas TK Harapan Bajulmati yang tanpa dinding, rombongan FKI Blitar berpose |
Begitu rombongan merasa cukup untuk melihat TK Harapan, maka perjalanan dilanjutkan melihat SDN Gajahrejo III sekilas dari luar gedung, dan tidak begitu tertarik untuk menggali lebih jauh tentang SDN Gajahrejo III, Oleh Mahbub Junaidi diarahkan langsung menuju Rumah Pintar 'Griya Harapan', PAUD 'Bina Harapan' dan perpustakaan Harapan yang sekaligus sebagai tempat tinggal Drs. Shohibul Izar. D Rumah pintar rombongan mendapatkan penjelasan yang begitu banyak dari Ust. Izar (panggilan akrab Shohibul Izar) tentang kegiatan di Bajulmati, termasuk POSDAYA (Pos PemberdayaanKeluarga). Rombongan belajar tentang pertanian organik, pertanian Verticulture dan lain lain
|
Berpose di depan Rumah Pintar saat akan berpamitan. Selamat Jalan |
|
Kapan mencoba, mempraktikkan semua ilmunya??? Kapan datang lagi ke Bajulmati???